Konsumsi Beras Merah Menjaga Kesehatan Tubuh

Playxfit – Beras merah merupakan biji-bijian utuh yang hanya mengalami sekali proses pengelupasan kulit, sehingga kandungan nutrisinya tidak banyak terbuang. Maka dari itu, beras merah jika dikonsumsi akan sangat baik manfaatnya bagi kesehatan tubuh kita.

1. Mencegah Penyakit Jantung

Dengan mengonsumsi beras merah, Anda dapat mencegah datangnya penyakit jantung. Tingginya kadar kolesterol di dalam darah meningkatkan risiko penyakit jantung. Jumlah kadar kolesterol jahat (LDL) yang terlalu tinggi dalam darah dapat memicu terjadinya pembentukan plak pada dinding arteri. Jika sudah demikian, plak tersebut dapat menyumbat pembuluh arteri koroner dan menyebabkan serangan jantung. Maka dati itu kadar kolesterol di dalam darah perlu diturunkan, salah satu caranya dengan mengonsumsi beras merah.

 

2. Mencegah Obesitas

Mengonsumsi beras merah juga bisa mencegah obesitas, lho. Beras merah mengandung mangan yang dapat membantu mensintesis lemak tubuh. Menurut penelitian, mengungkapkan bahwa biji-bijian utuh seperti beras merah dan beras hitam memiliki efek positif pada tubuh sehubungan dengan pengurangan indeks massa tubuh dan lemak. Beras merah juga mampu meningkatkan aktivitas glutathione peroxidase, enzim antioksidan, yang dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol HDL pada orang yang mengalami obesitas.

3. Melawan Radikal Bebas

Kemudian, beras merah juga dapat melawan radikal bebas di dalam tubuh. Kandungan antosianin yang terdapat dalam beras merah termasuk ke dalam golongan antioksidan kuat. Antioksidan sendiri merupakan senyawa yang mampu melindungi tubuh dari stres oksidatif akibat radikal bebas. Jika berlarut-larut, stres oksidatif dapat merusak sel dan jaringan, serta menyebabkan peradangan. Ada sebuah penelitian menemukan bahwa kandungan antioksidan flavonoid pada beras merah lebih tinggi dari beras cokelat, sehingga kerjanya juga lebih efektif untuk melawan efek radikal bebas dalam tubuh.

 

4. Meredakan Insomnia

Keempat, beras merah dapat meredakan insomnia, mungkin manfaat yang ini jarang diketahui banyak orang ya. Bagi Anda yang suka menderita susah tidur, maka beras merah bisa menjadi solusinya. Manfaat beras merah untuk penderita insomnia didapat dari kandungannya yang dapat menjadi sumber alami hormon tidur melatonin. Hormon ini mampu meningkatkan kualitas tidur dengan mengendurkan saraf dan meningkatkan siklus tidur.